Tuesday, 2024-05-07, 2:24 AM
Welcome Guest | RSS

SASA's HOME PAGES

Home | Sign Up | Log In

Home » 2015 » January » 20 » Spiritzz Magang Mahasiswa Komuniksi
4:51 AM
Spiritzz Magang Mahasiswa Komuniksi

Senin, 19 Januari 2015

Kampusku tercinta pagi ini suasananya damai, sunyi dan tenang, hanya terlihat beberapa aktivitas pembersih yang lagi bersliweran di depan ruang 11. Rimbunnya pepohonan seakan-akan tidak berpenghuni. Hamparan bunga-bunga  yang sudah mekar dan indah warnanya, tidak ada yang meliriknya. Tidak ada lagi gerombolan mahasiswa yang sedang asyik ngobrol, tidak ada lagi teriakan-teriakan khas dan tidak lagi terdengar sapaan “Selamat Pagi”. Iyaa beginilah suasana libur bagi mahasiswa selepas dua minggu kemarin berkutat dengan Ujian Akhir Semester. Suasana seperti ini akan bertahan berapa lama yaa? Kangen sama sapaan dan senyum mereka.

Peserta Magang di DPR RI

Hari ini akan ada upacara pelepasan mahasiswa peserta Praktek Kerja Magang-Mahasiswa. Sudah menjelang jam 8 belum ada yang muncul. Masuk ruang Prodi ada Babe dan Bunda yang sudah asyik dengan aktivitasnya masing-masing. Babe setia dengan komputernya, dan Bunda sedang utak-atik nilai mahasiswa. Akhirnya keheningan itu terpecahkan dengan suaraku yang sedikit bikin telinga gatel hehe. Babeeee… Bundaa… Assalamualaikum… selamat pagi… Sapaan yang cukup sukses, karena mampu mengalihkan perhatian mereka ber-2 sejenak. Sepersekian detik saja perhatian itu beralih ke mataku dan cukup menggembirakan, karena Babe dan Bunda juga semangat menunggu jam 8 tepat.

Akhirnya mendekati jam 8 mulai terlihat lalu lalang mahasiswa dengan menggunakan almamater lengkap. Iya ini kali pertama upacara pemberangkatan dilaksanakan di dalam ruangan. Biasanya teras FISIP menjadi saksi sejarah keberangkatan mahasiswa peserta PKM. Jam 8 teng, dengan segera masuk ke ruang 11. Sudah terlihat mahasiswa duduk manis, rapi dan siap berada di lokasi PKM selama satu bulan. Bergegas Bapak Ibu Dosen menempati tempat duduk di depan. Acara dibuka oleh MC dan kemudian laporan Wakil Dekan I, penyematan tanda peserta dan sambutan Dekan FISIP. Ada 77 mahasiswa pada PKM Kali ini, dan yang hadir memang hanya separuhnya. Sudah seminggu kemarin mahasiswa Komunikasi sudah berada di lokasi PKM.  Hmmm… harap maklum adanya, karena setiap PKM, mahasiswa komunikasi punya impian yang melambung tinggi, sehingga tidak segan-segan mengeluarkan biaya ekstra untuk berada di luar kota.

Acara pagi hari ini akhirnya ditutup dengan Do’a oleh Bapak Zain. Terselipkan doa yang dikumandangkan: “Semoga semua yang PKM dapat nilai A”… Amiin.. meskipun bukan hanya nilai yang dicari, tetapi pengalaman selama satu bulan itu yang akan menjadi cerita tersendiri dari mahasiswa. Banyak juga yang dipercaya untuk kembali setelah lulus dengan menjadi karyawan. Menjanjikan memang, apalagi ketika mahasiswa mampu menunjukkan skill yang dimiliki. Seharian ini tadi, suara telp, sms dan bbm berlomba-lomba, isinya yaa dari mahasiswa. Mengabarkan bahwa mereka diterima dengan baik di lokasi magang,  ada yang bercerita waktunya berbarengan dengan mahasiswa dari Universitas yang lain, dan ada yang protes karena ditempatkan sebagai Cameraman. Nikmati dulu hari-hari indah kalian, dan jangan lupa menyusun laporan yaa.. Jadwal presentasi sudah disampaikan waktu pembekalan khan? Semoga masih ingat… !!

Views: 445 | Added by: jangsasa | Rating: 0.0/0
Total comments: 0

Log In

Search

Calendar

«  January 2015  »
SuMoTuWeThFrSa
    123
45678910
11121314151617
18192021222324
25262728293031

Our poll

Rate my site
Total of answers: 4

Statistics


Total online: 1
Guests: 1
Users: 0
Free web hostinguCoz