Monday, 2024-05-06, 8:35 PM
Welcome Guest | RSS

SASA's HOME PAGES

Home | Sign Up | Log In

Home » 2015 » February » 9 » Warna-Warni Promo Ke SMAN 1 Talun dan SMKN 1 Blitar
4:30 PM
Warna-Warni Promo Ke SMAN 1 Talun dan SMKN 1 Blitar

Selasa, 3 Februari 2015

Agenda rutin yang selalu menarik dan penuh tantangan adalah program promo ke  SMA/SMK, bahkan mampu mengundang memori  masa remaja yang jauh tertinggal, dan mengingatkan kembali masa sekolah yang paling menyenangkan. Kelas 12 adalah kelompok sasaran dan harus dibidik dengan tepat yang saat sekarang sedang mengalami “tekanan”, yaitu ujian akhir dan berpikir untuk menentukan langkah selanjutnya selepas lulus SMA/SMK. Promosi merupakan aktivitas yang menyatukan aspek Planning, Organizing, Actuating dan Controlling. Ehmm…mencoba mengingat kembali pelajaran yang paling berharga dalam mengemas sebuah event. Apalagi event yang melibatkan pihak eksternal.

Kokom Crew

Hari Selasa pagi, rombongan Kokom berangkat menuju kota Blitar. Semangat juang tidak mengalahkan udara panas selama perjalanan, AC tidak bisa mengalahkan teriknya matahari, sampai bercucuran keringat. Berbagai strategi dirancang dalam perjalanan Malang-Blitar. Agenda pertama menuju SMAN 1 Talun. Bapak Ibu guru menyambut dengan ceria kedatangan rombongan kokom UNMER Malang. Mengisi buku tamu adalah agenda wajib pertama, karena belum begitu siang, Kokom jadi tamu nomor satu di hari Selasa. Membawa nama besar UNMER bagi kokom adalah sebuah tanggungjawab besar dan kebanggan ada di wajah-wajah Kokom.  Ruangan Kepala Sekolah menjadi tempat bertukar pikiran memantapkan agenda ke depan, sedikit bernafas lega karena suguhan minum dan cemilan di meja hehe…

SMAN 1 lagi memiliki proyek besar yaitu mendirikan radio sekolah. Beberapa elemen pendukung sudah dipersiapkan. Sumber Daya Manusia, khususnya siswa juga sudah dipersiapkan, hanya tinggal sedikit polesan dari unsur manajemen radio yang harus dimatangkan lagi. Bangganya ketika disebut mas Edo, alumni Komunikasi selama ini membantu membina siswa-siswi di bidang radio. Ke depannya, berbagai pelatihan yang berkaitan dengan kegiatan ekstrakurikuler siswa dengan segera diagendakan, mulai dari Jurnalistik radio, public speaking untuk penyiar, pelatihan manajemen radio, dan lain-lain.

Beranjak dari SMAN1 Talun, rombongan menuju ke SMKN 1 Blitar. Dengan agenda promo dan juga didukung oleh mahasiswa Komunikasi yang juga alumni SMKN 1 Blitar si cantik Hesti yang ditemani Anggul, menjadi tantangan tersendiri bagi rombongan, karena memiliki  hampir 2400 siswa. Wooow…. Dengan langkah mantap, Kokom’s crew menuju ruangan, dan apa yang terjadi? Bapak guru langsung bersuara “dari Unmer Malang? Saya penggemarnya radio Bhiga lhooo”… nah khan kita ini sebenarnya sudah terkenal hehe… Tampang artis kali yaa… 

SMKN 1 ini memiliki jurusan Broadcasting radio dan Broadcasting televisi, disamping jurusan yang lainnya. Setelah menunggu beberapa saat, karena siswanya masih presentasi tugas, kami dipersilahkan masuk ke kelas-kelas. Kalimat yang cukup membuat kami terharu adalah saat tim bertanya… “kalian tahu UNMER Malang”… dengan serempak menjawab “Tahuuuuu”… “Di mana tempatnya???”… “Dieng Plaza”… Alhamdulillah… tidak sia-sia kami menempuh perjalanan untuk sampai di Blitar, mendengar jawaban jujur dari siswa-siswi. Tim mengenalkan prodi yang ada di Unmer, biaya, cara pendaftaran, jalur undangan, dan lain-lain. Hampir semua siswa bertanya tentang dunia kampus, kegiatan kemahasiswaan, jam kuliah, beasiswa, cara pembayaran, dan sebagainya.

Setelah selesai rombongan dikenalkan dengan guru-guru yang lain, dan puji Tuhan, sambutannya sangat-sangat membahagiakan. Pintu SMKN 1 Blitar terbuka bagi Unmer Malang untuk bisa mengenalkan dunia kampus kepada siswa-siswi. Tidak banyak yang bisa kami berikan ke SMKN 1 Blitar, tapi cerita indah ini semoga akan berakhir indah juga, selalu membawa yang terbaik bagi keluarga besar Unmer Malang. Jayalah terus UNMER-ku..

Views: 1072 | Added by: jangsasa | Rating: 0.0/0
Total comments: 0

Log In

Search

Calendar

«  February 2015  »
SuMoTuWeThFrSa
1234567
891011121314
15161718192021
22232425262728

Our poll

Rate my site
Total of answers: 4

Statistics


Total online: 1
Guests: 1
Users: 0
Free web hostinguCoz